Home / Daerah

Senin, 31 Maret 2025 - 16:41 WIB

Kondisi Listrik Prima dan Andal Selama Idul Fitri 1446 H, PLN UID Banten Siaga 24 Jam

BagusNews.Co – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan kelistrikan dalam keadaan prima dan andal selama perayaan Idul Fitri 1446 H.

Sebagai komitmen PLN untuk memberikan kenyamanan dan kepastian pasokan listrik, PLN UID Banten menyiapkan berbagai langkah kesiapsiagaan, termasuk menyiagakan seluruh personel dan infrastruktur kelistrikan selama libur Lebaran.

General Manager PLN UID Banten, Moch. Andy Adchaminoerdin (Andy Acha), mengungkapkan bahwa PLN UID Banten telah menyiapkan sistem kelistrikan yang andal dan memadai untuk memenuhi kebutuhan listrik pelanggan selama periode Lebaran.

PLN UID Banten telah menyiapkan 60 posko siaga dengan lebih 1.300 personel yang siap siaga 24 jam. Keandalan sistem kelistrikan dijaga dengan peralatan pendukung, seperti mobil crane, Unit Gardu Bergerak (UGB), genset, serta SPKLU di berbagai titik strategis, termasuk sepanjang jalur mudik.

“Keandalan pasokan listrik menjadi prioritas utama kami. Kami memastikan listrik dapat terus menyala dengan andal bagi masyarakat yang merayakan Idul Fitri. Kami menyiagakan petugas yang siap 24 jam selama masa libur Lebaran, serta memastikan peralatan pendukung dalam kondisi prima,” ujar Andy Acha.

Baca Juga :  Dukung Konsep Green City, PLN Banten Bangun SPKLU di Alun-alun Kota Serang

Ia juga menambahkan bahwa PLN UID Banten memiliki daya mampu pasok sebesar 6.585 MW, dengan cadangan daya mencapai 2.442 MW, memastikan sistem kelistrikan di Banten tetap aman dan stabil.

PLN UID Banten juga berfokus pada kenyamanan para pengguna kendaraan listrik yang mudik. Hingga saat ini, PLN UID Banten telah menyiapkan 91 titik SPKLU dengan total 163 unit EV Charger di jalur mudik, terutama di sekitar Rest Area dan Pelabuhan Merak. Infrastruktur ini memastikan pemudik yang menggunakan mobil listrik dapat melakukan pengisian daya dengan mudah dan aman selama perjalanan.

“Sistem kelistrikan di Banten sudah siap menghadapi kebutuhan besar selama Lebaran, termasuk bagi pemudik yang menggunakan mobil listrik. Kami juga menyediakan posko mudik di titik-titik SPKLU untuk memberikan kenyamanan tambahan bagi para pengguna mobil listrik,” tambah Andy Acha.

Baca Juga :  Paparkan Visi Misi, Andika-Nanang Siap Wujudkan Kabupaten Serang yang Mandiri dan Berkelanjutan

Salah satu pelanggan yang merasa puas dengan layanan PLN UID Banten, Tri Satrio Mulyono (25), seorang mahasiswa di Kota Cilegon, menyampaikan apresiasi atas keandalan pasokan listrik yang diberikan PLN selama bulan puasa dan Idul Fitri.

“Saya merasa sangat terbantu dengan keandalan listrik dari PLN selama Ramadan dan Lebaran ini. Dengan adanya PLN Mobile, saya bisa memantau status pembayaran dan pengaduan listrik dengan mudah. Selama bulan puasa dan Lebaran ini, saya merasa tenang karena tahu PLN selalu siap 24 jam,” ujar Satrio.

PLN UID Banten terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan menjaga pasokan listrik tetap stabil, agar setiap masyarakat dapat merayakan Lebaran dengan nyaman tanpa khawatir akan gangguan kelistrikan.(Red/Dede)

Share :

Baca Juga

Daerah

Juragan Nilai Ganjar Pranowo Akan Peroleh Suara Signifikan di Banten

Daerah

Al Muktabar Pastikan Pembangunan RSUD Cilograng Senilai 73 Miliar Rampung Tahun Ini

Daerah

Pemprov Banten Berikan Apresiasi dan Penghargaan Kepada Perempuan Inspirasi

Daerah

A Damenta Ungkap Kolaborasi Kunci Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Banten

Daerah

Dinsos Banten Ajak Stakeholder Entaskan Kemiskinan Ekstrem

Daerah

Jaga Situasi Kondusif Jelang Pemilu 2024, Al Muktabar Ikut Pengajian PW Muhammadiyah Banten

Daerah

Peringati Maulid Nabi, Warga Perumahan Bumi Banten Indah Berbagi Sembako

Daerah

Kota Cilegon Sukses Jadi Tuan Rumah, City Sanitation Summit 2025 Digelar di Ternate