Home / Daerah / Politik

Kamis, 1 Juni 2023 - 18:15 WIB

Bacaleg Gerindra di Banten Solid Menangkan Prabowo

Bacaleg Gerindra di Banten Solid Menangkan Prabowo | Foto: IMAM/DPD GERINDRA BANTEN

Bacaleg Gerindra di Banten Solid Menangkan Prabowo | Foto: IMAM/DPD GERINDRA BANTEN

BagusNews.Co – DPD Partai Gerindra Provinsi Banten menggelar rapat konsolidasi bakal calon Anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Provinsi Banten.

Rapat konsolidasi ini digelar di Aula lantai II Graha Mahesa DPD Partai Gerindra Provinsi Banten, Kota Serang, Kamis (1/6/2023).

Sekretaris DPD Partai Gerindra Provinsi Banten, Andra Soni mengatakan, konsolidasi ini bukti bahwa Bacaleg Gerindra semakin solid untuk membawa misi kemenangan Prabowo Subianto di Provinsi Banten.

Baca Juga :  DPK Banten Dorong Penataan Arsip Dinamis OPD Guna Tunjang Kinerja Pelayanan Publik

“Ini tanda bahwa kader Gerindra siap berjuang dan berkorban. Oleh karena itu kami DPD Gerindra mengapresiasi atas tekad kawan-kawan yang sudah berjuang sampai saat ini,” katanya.

Potensi Gerindra menjadi partai pemenang pada Pemilu 2024 mendatang kata Andra, sangat terbuka lebar. Terlebih pada Pemilu 2019 lalu Gerindra menjadi partai dengan perolehan suara terbanyak kedua secara nasional.

Baca Juga :  Plh Sekda Virgojanti Kukuhkan Atlet Pelatda Provinsi Banten Pada Popnas XVI 2023

Meski begitu, tugas Bacaleg Gerindra di Banten lanjutnya, harus dapat memaksimalkan kemenangan Prabowo pada Pilpres 2024.

Apalagi kata Ketua DPRD Banten ini, Prabowo hingga saat ini masih paling banyak disukai di Provinsi Banten, dibandingkan dengan Bacapres yang lainnya.(Red/Dede)

Share :

Baca Juga

Daerah

Gandeng Komunitas Pehobi Burung, Pemuda Mahasiswa Ganjar Bangun Fasilitas Merpati Kolong di Tangerang

Daerah

Rizki Khairul Ichwan Resmi Pimpin DPRD Kota Cilegon

Daerah

Ditarget Rampung Tahun 2023, DPUPR Banten Alokasikan Rp327 Miliar untuk 27 Proyek Jalan dan Jembatan

Daerah

Pemprov Banten Serahkan LKPD Unaudited Kepada BPK Perwakilan Provinsi Banten

Daerah

Musim Kemarau, 115 Hektar Sawah di Kota Serang Terancam Gagal Panen

Daerah

Peringati Maulid Nabi, Warga Perumahan Bumi Banten Indah Berbagi Sembako

Daerah

Pemprov Banten Akan Berikan Bantuan Benih Bagi Petani Padi yang Mengalami Puso

Daerah

Pemprov Banten Fokus Komoditas Penyebab Inflasi