Home / Daerah

Minggu, 9 April 2023 - 20:29 WIB

Hore! Baju Lebaran Diskon Hingga 80 Persen di Banten Creative Fest

BagusNews.Co – Kabar gembira untuk masyarakat Banten jelang lebaran 2023, mulai 10 April 2023 digelar pasar murah khusus belanja baju lebaran oleh Banten Creative Fest (BCF), di Alun -alun Barat Kota Serang.

Banten Creative Fest (BCF) spesial Ramadan Sale tahun ini, akan digelar selama sepuluh hari tepatnya 10 hingga 19 April 2023 di ibu kota Provinsi Banten.

Pada BCF Ramadan Sale kali ini, lebih dari 90 brand clothing lokal Banten siap memanjakan para pengunjung. Panitia juga menyiapkan musik performance, kuliner dan pasar murah berkerja sama dengan Korem 064 / Maulana Yusuf Banten.

Baca Juga :  Siapkan 80 Brand, Banten Creative Festival Tawarkan Diskon 80 Persen Buat Lebaran

BCF juga menghadirkan berbagai puluhan clothing brand lokal Banten yang menawarkan diskon hingga mencapai 80 persen bagi para pengunjung.

Founder BCF, M Irfan mengatakan, BCF merupakan acara clothing line terbesar di Banten dilaksanakan untuk menjadi tempat industry clothing lokal Banten berkumpul, untuk memasarkan produknya secara ekslusif kepada masyarakat Banten

Baca Juga :  Dinsos Banten Perketat Proses Pengangkatan Anak

“Semangat kolaborasi menjadi landasan utama dalam pelaksanaan kegiatan ini. Yang bertujuan agar seluruh pelaku ekonomi kreatif akan merasakan dampak positif dari kegiatan ini,” kata Irfan, Minggu, 9 April 2023.

Ia menambahkan, BCF Spesial Ramadan Sale kali ini melibatkan banyak komunitas lintas industri kreatif di Banten.

“Diantaranya photograpy, art visual artis, mural, dan budaya,” beber Irfan. (Red/Dede)

Share :

Baca Juga

Daerah

Plh Sekda Provinsi Banten Virgojanti : Butuh Komitmen Kuat Untuk Bangkitkan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Daerah

Lewat Pelatihan Tata Boga, DP3AKKB Banten Ajak Perempuan Mandiri Secara Ekonomi

Daerah

Rapat Paripurna DPRD Banten Molor Hingga 5 Jam Lebih

Daerah

Permahi Banten Undang Artis Sinetron Revi Mariska Diskusi Hukum di Era Digital

Daerah

Hotel Horison Ultima Ratu Serang Sajikan Promo Berbuka Puasa Dengan Menu Bernuansa Nusantara

Daerah

Alumni Lemhanas Banten Bekali Nilai-nilai Kebangsaan Anggota Paskibraka Provinsi

Daerah

Al Muktabar Sidak Ketersedian Barang dan Harga Komoditi Pangan Saat Ramadan di Pasar Induk Rau

Daerah

Disnakertrans Kota Serang Akan Buka Posko Pengaduan THR