Home / Nasional

Selasa, 28 Maret 2023 - 23:43 WIB

Keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U20, Jokowi Tegaskan Dukungan RI ke Palestina Tetap Kokoh

Presiden Joko Widodo | Tangkapan Layar YouTube Sekretariat Presiden

Presiden Joko Widodo | Tangkapan Layar YouTube Sekretariat Presiden

BagusNews.Co – Presiden Joko Widodo menegaskan keikutsertaan Tim Nasional (Timnas) Israel dalam Piala Dunia U20 tak mempengaruhi dukungan Indonesia terhadap Palestina.

Dikatakan Joko Widodo, Indonesia tetap kokoh dan teguh mendukung kemerdekaan Palestina.

“Keikutsertaan (Timnas) Israel tidak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik kita terhadap Palestina, karena dukungan kita terhadap Palestina selalu kokoh dan kuat,” kata Joko Widodo dikutip dari akun YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (28/3/2023).

Dukungan Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina sesuai dengan konstitusi yang menolak penjajajahan dalam bentuk apapun. Prinsip tersebut selalu disampaikan Indonesia dalam forum bilateral, forum multilateral maupun forum internasional lainnya.

Terkait Indonesia yang menjadi tuan rumah Piala Dunia U20, kata Joko Widodo, merupakan hasil seleksi panjang. Pada proses akhir ada tiga kandidat negara yaitu Brazil, Indonesia dan Peru.

Baca Juga :  Pasok Listrik Hingga Papua Nugini, Dirut PLN: Kerjasama dengan PNG Power

“Saat itu semua pihak berjuang bekerja keras bersama-sama, agar Indonesia bisa menjadi tuan rumah. Akhirnya Bulan Oktober 2019 Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 oleh FIFA,” katanya.

Saat ditunjuk menjadi tuan rumah, Indonesia belum mengetahui mana saja Timnas yang akan menjadi peserta. Karena saat itu masih proses pra kualifikasi.

“Dan kepastian tim Israel menjadi peserta baru diketahui Juli 2022,” ujarnya.

Menurutnya, keikutsertaan Timnas Israel dalam Piala Dunia U20 tidak ada kaitannya dengan konsistensi dukungan Indonesia terhadap Palestina. Indonesia selalu teguh dan kokoh mendukung kemerdekaan Palestina.

Baca Juga :  Kafilah Banten Tampilkan Leuit Baduy Pada MTQN XXX Tahun 2024 Kaltim

“Dan dalam urusan Piala Dunia U20 Ini kita sependapat dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia, bahwa FIFA memiliki aturan yang harus ditaati oleh anggotanya. Jadi jangan mencampur aduk urusan olah raga dan urusan politik,” tuturnya.

FIFA sendiri telah mengetahui adanya penolakan beberapa pihak di Indonesia terhadap keikutsertaan Tim Israel di Piala Dunia U20. Joko Widodo mengaku, pemerintah dan PSSI akan mencari solusi terbaik.

“Untuk itu saya telah mengutus ketua umum PSSI untuk bertemu dengan tim FIFA untuk mencari solusi terbaik,” ucapnya. (Red/Tis)

Share :

Baca Juga

Ketua Bidang Pembinaan Anggota Badan Koordinasi (Badko) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Jabodetabeka-Banten Faisal Dudayef

Nasional

HMI Badko Jabodetabeka-Banten Tolak Omnibus Law RUU Kesehatan

Daerah

Bantuan Hewan Kurban Sapi Dari Presiden Untuk Provinsi Banten Mencapai 1,15 Ton
Presiden RI Joko Widodo membuka pameran otomotif tahunan The 30th Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.

Nasional

IIMS 2023 Dibuka Presiden Jokowi, PLN Siap Optimalkan Ekosistem Kendaraan Listrik

Daerah

Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Gelar Sosialisasi dan Pendidikan untuk Masyarakat Adat

Nasional

Kemendagri Bangun Ekosistem Pemilu Sehat Melalui Gerakan Revolusi Mental

Daerah

Bagikan 1.334 SHAT di Banten, Nusron Wahid Dorong Masyarakat Sadar Sertipikat Aset Tanahnya

Nasional

SPMB Gantikan PPDB, Adde Rosi Harap Penerimaan Siswa Lebih Adil

Daerah

BKKBN Apresiasi Pemprov Banten Dalam Upaya Percepatan Penurunan Stunting