Home / Daerah

Senin, 31 Januari 2022 - 18:04 WIB

Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari meninjau langsung tempat Isolasi Di Kota Cilegon

Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari meninjau langsung tempat Isolasi Terpusat (Isoter) untuk Masyarakat yang terpapar Covid-19 di Rumah Sakit Krakatau Medika Cilegon | ket : ist

Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari meninjau langsung tempat Isolasi Terpusat (Isoter) untuk Masyarakat yang terpapar Covid-19 di Rumah Sakit Krakatau Medika Cilegon | ket : ist

BagusNews.Co – Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari meninjau langsung tempat Isolasi Terpusat (Isoter) untuk Masyarakat yang terpapar Covid-19 di Rumah Sakit Krakatau Medika Cilegon, pada Senin (31/1/2022).

Dalam kunjungan tersebut Wakapolda Banten didampingi oleh Pejabat Utama Polda Banten, Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, dan Direktur RS Krakatau Medika dr. Neny Herawati.

Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari dalam kunjungannya melihat fasilitas tempat Isoter dan perkembangan masyarakat yang melaksanakan Isoter.

Baca Juga :  KPU Kabupaten Serang Gencar Sosialisasi dan Tangkal Berita Hoaks

“Hari ini saya bersama Direktur Rumah sakit melakukan pengecekan kesiapan tempat Isoter guna mengantisipasi melonjaknya kasus Covid-19, dan memotivasi pekerja tenaga kesehatan untuk selalu semangat dan jaga Prokes,” kata Ery Nursatari.

Selanjutnya Ery Nursatari mengatakan di RS Krakatau Medika menyediakan 28 tempat tidur untuk tempat Isoter masyarakat yang terpapar Covid-19, 4 ruang ICU, dan 6 ruang IGD.

“Dari 28 tempat yang disiapkan oleh pihak Rumah Sakit ada 4 orang masyarakat yang terpapar covid-19, dan alhamdulillah kondisinya sudah mulai membaik,” kata Wakapolda Banten.

Baca Juga :  Antisipasi Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Banten Buka Command Center Untuk Lakukan Koordinasi

Wakapolda Banten berharap dengan persiapan dan kerjasama yang baik dengan semua pihak dapat menangani penyebaran Covid-19 dengan baik,

“Semua pihak TNI Polri dan Forkopimda bekerjasama koordinasi dengan Rumah sakit mudah-mudahan dengan persiapan yang baik serta disediakannya lokasi yang dijadikan tempat isolasi tersebut bisa digunakan untuk masyarakat yang terpapar Covid-19 menjalani isolasi,”tutup Wakapolda Banten. (rls/LT)

Share :

Baca Juga

Daerah

Gelar Sosialisasi 4 Pilar Kepada Mahasiswa dan Pelajar, Senator Ali Ridho : Mereka Generasi Penerus Kedepannya

Daerah

Jemaah Haji Asal Kota Serang Berangkat ke Tanah Suci, Yedi Rahmat: Semoga Menjadi Haji Mabrur

Daerah

Antisipasi Kenaikan Harga Cabai, Pemkot Serang Siaga Peralihan Musim

Daerah

Ketua DPRD Banten Ingatkan Generasi Muda Tidak Golput Pada Pemilu 2024

Daerah

Sambut Kedatangan Wapres KH Ma’ruf Amin, Pj Gubernur Al Muktabar: Provinsi Banten Dalam Kondisi Baik

Daerah

Andra-Dimyati Dilantik Lebih Cepat, Sekber Relawan Resmi Bubarkan Diri

Daerah

Al Muktabar Jadi Tukang Potong Ayam Dadakan Saat Sidak Pasar Rau

Daerah

Dindikbud Banten Pastikan Tak Ada Guru Honorer SMA/SMK dan Skh Negeri di Banten yang Tak Dibayar